23 Desember 2013

Contoh AD (Anggaran DASAR) Organisasi


ANGGARAN DASAR (AD) OSPA

BAB I
Ketentuan Umum
Pasal 1
1.      Organisasi ini bernama Organisasi Santri Pondok Pesantren Asshiddiqiyyah yang disingkat OSPA
2.      OSPA berkedudukan di Pondok Pesantren Asshiddiqiyah II
Pasal 2
1.      Asas idiil OSPA adalah Pancasila
2.      Asas konstitusional OSPA adalah aturan – aturan umum Pondok Pesantren Asshiddiqiyyah II

BAB II
Status dan Sifat
Pasal 3
1.      OSPA mandataris pengasuh Pondok Pesantren Asshiddiqiyyah
2.      OSPA berstatus otonom
Pasal 4
OSPA bersifat Interpendent

BAB III
Tujuan dan Usaha
Pasal 5
Tujuan pokok OSPA :
1.      Merealisasikan Trilogi Pesantren Asshiddiqiyyah, yaitu : Akhlakul Karimah, Bahasa Asing, Ilmu Pengetahuan
2.      Mewakili santri baik intern maupun ekstern pesantren
Pasal 6
Usaha – usaha OSPA:
1.      Membuat program kerja dalam rapat yang mengacu pada GBPK dan rekomendasi hasil MPS
2.      Membuat  ketetapan - ketetapan dan keputusan ditingkat santri
3.      Menyelenggarakan sidang MPS sebagai majelis tertinggi ditingkat santri
4.      Mengadakan hubungan dan kerjasama dengan pihak yang terkait
5.      Menampung dan menindaklanjuti aspirasi santri

BAB IV
Keanggotaan
Pasal 7
Anggota OSPA terdiri dari :
1.      Anggota Umum, yaitu seluruh santri di lingkungan Pondok Pesantren Asshiddiqiyah II
2.      Anggota Khusus, yaitu alumni OSPA Asshiddiqiyyah II

BAB V
Kepengurusan
Pasal 8
1.      Kepengurusan OSPA berlangsung selama satu periode
2.      Pengurus OSPA terdiri dari santri – santri yang dipilih untuk menjalankan seluruh tugas OSPA

BAB VI
Rapat dan Sidang
Pasal 9
Rapat dan Sidang OSPA terdiri dari :
1.      Sidang Tahunan
2.      Sidang Pleno
3.      Sidang Komisi
4.      Rapat Pimpinan
5.      Rapat Kerja
6.      Rapat Evaluasi
7.      Rapat Koordinasi
BAB VII
Struktur Organisasi
Pasal 10
Kekuasaan tertinggi berada pada Presiden OSPA
Pasal 11
Kelas dan organisasi santri lain adalah badan otonom diluar dan dibawah OSPA

BAB VIII
Atribut
Pasal 12
Atribut OSPA terdiri dari :
1.      Bendera
2.      Stempel
3.      Kop Surat
4.      Map
5.      Amplop
6.      Jas Almamater
7.      Tanda Pengenal
BAB IX
Sekretariat
Kantor OSPA berkedudukan di Pondok Pesantren Asshiddiqiyyah II Tangerang

Tidak ada komentar: